Kamis, 26 September 2013

Statistika Deskriptif dan Inferensial dan Data , Variabel

Statistika deskriptif
Statistika deskriptif adalah metode-metode yang berkaitan dengan pengumpulan dan penyajian suatu gugus data sehingga memberikan informasi yang berguna.
Statistika deskriptif hanya memberikan informasi mengenai data yang dipunyai dan sama sekali tidak menarik inferensia atau kesimpulan apapun tentang gugus induknya yang lebih besar.
Data yang disajikan dalam statistika deskriptif biasanya dalam bentuk ukuran pemusatan datan (mean, median, dan modus), ukuran penyebaran data (standar deviasi dan varians), tabel, serta grafik (histogram, pie, dan bar).
Statistika Inferensial
Statistika Inferensial, yaitu metode yang berhubungan dengan analisis data pada sampel dan hasilnya dipakai untuk generalisasi pada populasi. Penggunaan statistic inferensial didasarkan pada peluang (probability) dan sampel yang dianalisis diperoleh secara acak (random). Naga (2008) menyatakan bahwa tugas statistika inferensial adalah melakukan estimasi, menguji hipotesis, dan mengambil keputusan.
      1.   Satatistika parametik
Penggunaan teknik statistika parametik didasarkan pada asumsi bahwa data yang diambil mempunyai distribusi normal dan jenis data yang digunakan interval atau rasio.
      2.   Statistika non-parametik
Penggunaan statistic non-parametik tidak mengharuskan data yang diambil mempunyai distribusi normal dan jenis data yang digunakan dapat nominal dan ordinal.

Statistik parametik dan non-parametik digolongkan menjadi dua
1)      Korelatif
Teknik analisis korelatif digunakan untuk mengetahui hubungan atau korelasi dari sebuah variabel dengan variable yang lain. Misal variable X dan Y. Teknik analisis yang sering dipakai adalah Korelasi Pearson dan Regresi.
2)      Komparatif
Teknik analisis komparatif digunakan untuk mengetahui perbedaan nilai rata-rata dari suatu kelompok dengan kelompok lainnya. Misalnya perbeaan kecemasan antara kelompok wanita dan pria, serta perbedaan motivasi kerja antara bagian produksi, pemasaran, dan keuangan. Teknik analisis yang sering dugunakan adalah T-tes dan anava.
Data
Pengertian data adalah kumpulan kejadian yang diangkat dari suatu kenyataan (fakta), dapat berupa angka-angka, huruf, simbol-simbol khusus, atau gabungan dari ketiganya. Data masih belum dapat ‘bercerita’ banyak sehingga perlu diolah lebih lanjut.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia pengertian data adalah keterangan yang benar dan nyata. Atau keterangan atau bahan nyata yang dapat dijadikan bahan kajian (analisis atau kesimpulan).
Dalam statistika ada 4 yang digunakan, antara lain : nominal, ordinal, interval, dan rasio. Keempat skala pengukuran tersebut mempunyai level penggunaan yang berbeda dalam pengolahan setiap jenis statistiknya. Dibawah ini adalah jenis jenisnya. 
Jenis-Jenis Data Dalam Statistik
          a. Nominal hanya dapat membedakan sesuatu yang sifatnya kualitatif atau  kategoris, misalnya jenis kelamin, warna kulit, dan agama.
  1. Ordinal dapet membedakan sesuatu dan juga menunjukkan tingkatan, misalnya tingkat pendidikan dan tingkat kepuasan pengguna.
  2. Interval berupa angka kuantitatif namun tidak memiliki nilai nol mutlak sehingga titik nol dapat digeser sesuka orang yang mengukur, misalnya tahun dan suhu dalam Celcius.
  3. Rasio berupa angka kuantitatif yang mempunyai nilai nol mutlak dan tidak dapat diubah sesukanya (tetap), misalnya adalah suhu dalam Celcius, berat, dan panjang.
Variabel
Dalam statistik, variabel didefinisikan sebagai konsep, kualitas, karakteristik, atribut, atau sifat-sifat dari suatu objek (orang, benda, tempat, dll) yang nilainya berbeda-beda antara satu objek dengan objek lainnya dan sudah ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan ditarik kesimpulannya. Karakteristik adalah ciri tertentu pada obyek yang kita teliti, yang dapat membedakan objek tersebut dari objek lainnya, sedangkan objek yang karakteristiknya sedang kita amati dinamakan satuan pengamatan dan angka atau ketegori (nilai mutu) tertentu dari suatu objek yang kita amati dinamakan variate(nilai). Kumpulan nilai yang diperoleh dari hasil pengukuran atau penghitungan suatu variabel dinamakan dengandata.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar